
Jakarta, MERDEKANEWS - Guns N' Roses dipastikan akan menggelar konser di tanah air. Harga tiket akan dibanderol paling murah Rp 600 ribu.
Unusual Entertainment & TEM selaku promotor mengatakan bahwa band rock legendaris ini akan mengguncang Gelora Bung Karno (GBK) pada 8 November 2018.
Selain itu, pada Senin (11/6) ini mereka mengumumkan bahwa penjualan tiket presale Guns N' Roses Not In This Lifetime di Jakarta akan dimulai pada 27 Juni 2018 di laman resmi BookMyShow id.bookmyshow.com/gnrjkt.
Namun, selaku promotor mereka mengingatkan bahwa penjualan tiket presale sangat terbatas. Oleh karena itu, disarankan untuk mendaftarkan diri terlebih dahulu di laman tersebut.
Hanya saja, belum diumumkan berapa harga tiket tersebut. Dalam laman BookMyShow hanya tertulis bahwa tiket presale akan dibanderol kurang dari Rp 600 ribu.
Sebagaimana diketahui, kedatangan Guns N' Roses ke Jakarta pada November nanti merupakan bagian dari rangkaian tur dunia bertajuk Not In This Lifetime Tour 2018.
Tur ini menjadi sangat spesial karena Guns N' Roses akan tampil dengan format reuni diperkuat Axl Rose, Slash, dan Duff McKagan. Ditambah personel lainnya, Dizzy Reed, Richard Fortus, Frank Ferrer, dan Melissa Reese. (Ira Safitri)
-
Peringati Hari Bumi 2025, Telkom Selenggarakan Konservasi Lingkungan Serentak di 4 Titik Lokasi di Indonesia Peringati Hari Bumi 2025, Telkom Selenggarakan Konservasi Lingkungan Serentak di 4 Titik Lokasi di Indonesia
-
Maroon 5 Bakal Konser di Jakarta 1 Februari 2025, Cek Harga Tiketnya Maroon 5 Bakal Konser di Jakarta 1 Februari 2025, Cek Harga Tiketnya
-
Green Day Bakal Gelar Konser di Jakarta, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya! Konser Green Day di Jakarta tahun depan menjadi salah satu rangkaian acara perayaan Festival Hammersonic yang ke-10 tahun
-
Sosok Sir Keir Starmer Perdana Menteri Inggris Pengganti Rishi Sunak Starmer merupakan mantan kepala jaksa penuntut dan pengacara hak asasi manusia
-
Banyak Orang Indonesia Tonton Konser Taylor Swift dan Coldplay, Presiden Jokowi: Rupiah Ngalir ke Singapura Aliran uang dari Indonesia menuju ke Singapura, kita kehilangan