merdekanews.co
Sabtu, 11 Agustus 2018 - 07:40 WIB

Jawara & Ulama Banten Happy Kiai Ma'ruf Amin Jadi Cawapres Jokowi

MUH - merdekanews.co

Serang, MERDEKANEWS -Jawara dan Ulama Banten melakukan deklarasi di Lapangan Boru, Curug, Serang, Banten, Jumat (10/8/2018). Mereka memberikan dukungan kepada pasangan capres dan cawapres Jokowi dan Ma'ruf Amin, putra terbaik Banten di Pilpres 2019.

Dalam deklarasi itu, hadir beberapa ulama, seperti Embay Mulya Syarief, Kiai Yusuf Al Mubarok, dan beberapa organisasi jawara. 

Dalam kesempatan itu, Embay mengatakan, munculnya Ma'ruf Amin, sebagai calon wakil presiden memberikan euforia kepada warga Banten. 

Jokowi dinilai, memberikan penghargaan kepada masyarakat Banten dengan dipilihnya nama tersebut sebagai wakil presiden.

"Masyarakat Banten merasa dihargai dengan dimunculkannya Kiai Ma'ruf," ujarnya.

Ma'ruf, yang asli Banten, selama ini dikenal sebagai ulama yang pendekatannya adalah dakwah. Dia juga dinilai mampu meredam gejolak politik, khususnya terkait isu SARA.

"Beliau mampu meredam gejolak SARA dan kompeten," ujarnya.

Selama ini, menurutnya, sosok Ma'ruf juga punya kepedulian terhadap warga Banten, khususnya di selatan Banten. 

Ia ingat, pada Sabtu (4/8), bertemu dengan Ma'ruf Amin dan membicarakan soal pemberdayaan masyarakat di Banten.

"Beliau bicara soal Banten selatan, soal pemberdayaan supaya masyarakat bisa menikmati terus menyejahterakan santri dan kiai salafi," ujarnya.

Kiai lainnya, Matin Syarqawi mengatakan, Ma'ruf Amin dinilai sebagai putra terbaik Banten. Ada hubungan dia dengan kakek buyutnya dengan Syekh Nawawi Al Bantani asal Tanara. (MUH)






  • Ini Analisis Aljabar Strategic Terkait Capres, Efek Ekor Jas, dan King Maker 2024 Ini Analisis Aljabar Strategic Terkait Capres, Efek Ekor Jas, dan King Maker 2024 Dukungan Jokowi bakal diperebutkan oleh Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Jika ini terkait dengan “Real King Maker”, Jokowi telah memperlihatkan posisi kalau ia berkepentingan di Pilpres 2024. Munculnya kode-kode capres yang diharapkannya dan dukungan relawan yang ikut dengan irama politik Jokowi.