
Jakarta, MERDEKANEWS -- Video Warga Negara (WN) China menyogok petugas imigrasi di Bandara viral di media sosial.
Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto buka suara terkait hal itu. Ia mengatakan saat ini pihaknya sudah menyelidiki dugaan suap yang dilakukan oleh petugas tersebut.
Agus seperti dikutip cnnindonesia, memastikan bakal menindak tegas jajarannya apabila memang ditemukan bukti pelanggaran.
"Sedang kita cari dan klarifikasi, kalau benar pegawai ya pasti kita tindak," ujarnya saat dikonfirmasi lewat pesan singkat, Minggu (19/01).
Di sisi lain, Agus mengatakan pihaknya juga akan mencari sosok WN Cina yang ada dalam video tersebut. Ia mengaku akan menerbitkan surat penangkalan dan mendeportasi yang bersangkutan ke negaranya.
"Akan kami deportasi dan tangkal. Saat ini kami Cekal di semua TPI (Tempat Pemeriksaan Imigrasi) agar kita bisa klarifikasi kebenaran unggahan yang bersangkutan," jelasnya.
Agus menyebut proses klarifikasi tersebut akan dilakukan lantaran pihaknya mencurigai WN Cina itu mempunyai motif lain dengan mengunggah videonya ke sosial media.
"Kepada yang bersangkutan saya lihat motifnya memang mempermalukan. Kita tidak kasih tolerir penyimpangan pegawai namun juga kami tidak rela bangsa ini dipermalukan (membaca niat pelaku)," pungkasnya.
Dalam unggahan video viral tersebut terlihat seorang WN Cina menyelipkan uang sejumlah Rp500 ribu di dalam paspornya dengan maksud mempermudah proses masuk ke Indonesia.
-
Napi Korupsi Kepergok Keluyuran: Gerus Kepercayaan Publik, Predikat WBK Lapas Dipertanyakan Peristiwa tersebut telah menggerus kepercayaan publik
-
Kawal Terus, Pemerintah Lengah Dikit, Paulus Tannos Diekstradisi ke Guinea-Bissau! Kawal terus, pemerintah lengah dikit, Paulus Tannos bisa diekstradisi ke Guinea-Bissau.
-
Kata Menkum Soal Indonesia dan Guinea-Bissau Sama-sama Ajukan Ekstradisi Paulus Tannos Ia yakin Singapura akan mengekstradisi Paulus Tannos ke Indonesia meskipun ada kabar bahwa Guinea-Bissau juga mengajukan permohonan yang sama
-
Ini Penyebab Pendaratan 23 Penerbangan Sempat Dialihkan dari Bandara Soetta Pada Selasa Malam 23 penerbangan yang sempat dialihkan pendaratannya terdiri atas 19 penerbangan domestik dan 4 penerbangan internasional
-
Akibat Cuaca Buruk, Pendaratan 23 Penerbangan Menuju Bandara Soetta Sempat Dialihkan Akibat Cuaca Buruk, Pendaratan 23 Penerbangan Menuju Bandara Soetta Sempat Dialihkan