merdekanews.co
Senin, 13 Januari 2025 - 14:55 WIB

Pertimbangan Menteri Meutya Tugaskan Raline Shah Jadi Stafsus Komdigi

Cw 1 - merdekanews.co
Raline Shah jabat Staf Khusus Bidang Kemitraan Global Digital Komdigi. (Foto: istimewa)

Jakarta, MERDEKANEWS -- Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid melantik sejumlah pejabat tinggi kementerian, mulai dari direktur jenderal hingga staf khusus.

"Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, pada hari ini Senin, tanggal 13 Januari 2025, saya Menkomdigi dengan ini secara resmi melantik saudara saudari dalam jabatan yang baru di lingkungan Komdigi," ujar Meutya dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang digelar di Lapangan Anantakupa, Kementerian Komdigi, Jakarta, Senin (13/01).

Meutya optimis para pejabat yang dilantik akan dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan.

"Hari ini resmi dengan seluruh strukturnya sudah dengan struktur baru dan pejabat definitif dan juga sudah dengan logo yang baru yang kurang lebih ingin membawa semangat gerak cepat dinamis ke depan," ujar.

Dalam formasi terbarunya, Komdigi memiliki 3 staf khusus. Salah satunya adalah artis ternama Raline Rahmat Shah yang ditugaskan sebagai Staf Khusus Bidang Kemitraan Global Digital.

Soal penunjukkan Raline Shah, Menteri Meutya merasa Raline Shah merupakan orang yang tepat untuk hal ini. "Kita ingin sekali anak-anak kita teredukasi bagaimana penggunaan internet yang bijak. Mungkin dengan tokoh yang akrab dengan publik bisa lebih didengar oleh generasi muda kita terkait kemanfaatan ruang digital yang lebih baik," jelas Meutya.

Selain itu, menurut Meutya, Raline Shah memiliki koneksi yang luas hingga mancanegara. Sehingga diyakini dapat membawa dan mempermudah Kemenkomdigi untuk juga memiliki relasi yang lebih luas.

Meutya menilai hadirnya sosok pekerja seni itu dapat memberikan ide dan warna baru bagi Kemenkomdigi. Agar setiap ide dan perspektif yang diberikan bisa menjadi salah satu pertimbangan besar dalam pengambilan keputusan.

"Ibu Raline juga dipilih untuk memperkuat lebih banyak peran perempuan. Ini urusan keberpihakan gender, jadi kami ingin menambah stafsus lebih banyak perempuan," imbuhnya.

(Cw 1)