merdekanews.co
Minggu, 11 Maret 2018 - 06:20 WIB

Rapimnas Berkarya

Partai Berkarya Akan Usung Tommy Lawan Jokowi di Pilpres

Hadrian - merdekanews.co

Karanganyar, MERDEKANEWS -Partai Berkarya akan usung Tommy Soeharto menjadi Ketum Umum Partai Berkarya. 

Dukungan tersebut terus  mengemuka  di dalam forum maupun luar forum Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Berkarya di Lor In Hotel Karanganyar, Sabtu (10/3/2018), 

Rapimnas berkarya itu dihadiri oleh para pengurus dari seluruh Indonesia dan beberapa Dewan Pembina Partai, seperti Tommy dan Muchdi Pr.

Rapat yang dipimpin Ketua Umum Partai Berkarya Neneng A. Tutty mengatakan, seluruh kader berkarya mengingingkan Tommy Soeharto menjadi Ketua Umum Partai. 

"Rapim tersebut membicarakan mengenai persiapan partai menghadapi Pemilihan Umum 2019. Namun, dukungan Tommy untuk menjadi ketum di partai tersebut mengemuka, baik di dalam forum maupun luar forum rapat," katanya.

Beberapa spanduk yang berisi dukungan dari pengurus tingkat provinsi maupun kabupaten itu bertebaran di sekitar kompleks hotel. Sedangkan di dalam forum, banyak peserta yang meneriakkan nama Tommy.

Neneng menyebut bahwa para peserta memang menginginkan Tommy untuk menjabat sebagai ketua umum partai.

"Kami yakin Tommy bisa membawa Partai Berkarya menjadi salah satu partai besar," katanya.

Disambutannya, Neneng juga menegaskan, bahwa permintaannya kepada Tommy untuk bersedia menjadi ketua umum. Namun, saat memberikan sambutannya, Tommy sama sekali tidak menyinggung masalah itu. Saat keluar dari ruangan, dia juga enggan memberikan pernyataan kepada awak media.

Salah satu peserta Rapimnas asal Kutai Timur, Andriani, mengatakan pemilihan ketua umum biasanya dilakukan dalam musyawarah nasional. 
"Namun para peserta akan terus mendorong agar Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto) bisa menjadi ketua umum dalam rapat pimpinan ini," katanya. (Hadrian )