
Jakarta, MERDEKANEWS - Setahun lalu, Presiden Jokowi memberikan arahan ke Polri terkait pemberantasan Judi Online, hal ini sebagaimana dijelaskan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam keterangan pers yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden usai pertemuan Jokowi dengan Kapolres dan Kapolda seluruh Indonesia serta pejabat Mabes Polri di Istana Presiden, jum'at, 14 Oktober 2022.
"Sebagaimana diketahui judi online bekerja di ruang lingkup sistem elektronik yang menjadi yurisdiksinya Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo)," kata Koordinator Siaga 98, Hasanuddin, SH dalam keterangan pers tertulisnya kepada media, Selasa (18/7).
Hulu perjudian tentu saja pencegahan dan pemberantasannya berkait erat dengan kewenangan kominfo, imbuhnya.
Terkait hal ini, Siaga 98 berharap, Menteri Kominfo yang baru, Budi Arie Setiadi memprioritaskan pemblokiran judi online pada 100 hari kerjanya.
Menurut Pendiri Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Padjajaran ini lagi, diperlukan komitmen kuat dari menteri baru untuk berantas judi online. Upaya ini selain judi online dilarang (merupakan tindak pidana) juga merusak ekonomi bawah dan merusak mental masyarakat.
"Salah satu revolusi mental adalah berantas judi online yang marak. Siaga 98 berharap Menteri Budi Arie dapat segera merancang pemberantasan judi online dimulai dari kementeriannya. Sebab hal ini bagian dari kewenangan kominfo," tutup Hasan (Doddi)
-
Pembatalan Soal Mutasi Pati TNI, Jenderal Agus Subiyanto Perlu Dievaluasi Namun keputusan itu mengundang kritik dari anggota Komisi I DPR RI Fraksi PDI Perjuangan (PDIP), TB Hasanuddin. Ia menilai Panglima TNI mencla-mencle.
-
Sebut Kenaikan Pangkat Seskab Teddy Tidak Sesuai Aturan Militer, Politikus PDIP Respons Begini Ia menilai kenaikan pangkat Teddy tidak sesuai dengan aturan biasa di militer.
-
Viral Penumpang Pesawat Lion Air Kehilangan Perhiasan Emas, Empat Porter Ditangkap kasus terungkap setelah korban mendarat di bandara Haluoleo Kendari, melihat kopernya rusak.
-
Siaga 98: Pegawai Kontrak Satpol PP Garut Tidaklah Dapat Dikualifikasi sebagai Bentuk Pelanggaran Koordinator SIAGA 98, Hasanuddin menyampaikan pandangan terkait sanksi yang dikenakan terhadap beberapa pegawai Kontrak Satpol PP Garut dalam unggahan video yag viral mendukung Gibran Rakabuming Raka.
-
Hasanuddin Caleg DPR RI : Pemerintahan Prabowo - Gibran Akan Lanjutkan Pembangunan Tol Cigatas Calon legislatif (caleg) DPR RI dari Parta Gerindra, Hasanuddin meyakini pemerintahan Prabowo-Gibran kedepan akan meneruskan pembangunan Tol Cigatas.