
Jakarta, MERDEKANEWS - Berbeda dengan media sosial lainnya, Twitter memiliki keunikan. Selain karakter penggunanya yang beragam, percakapan dan opini yang tercipta di Twitter juga kerap menginspirasi Twitter untuk memperbarui kebijakan hingga teknologi yang diterapkan.
Salah satu fitur Twitter yang paling terkenal adalah Trending topic. Seperti pada Minggu (18/12) pukul 11.30 WIB yang menjadi trending adalah tagar AHselingkuh, Bunga Citra Lestari, AbuJanda, dan Fyp Tiktok.
Seperti dikutip infokomputer.grid.id, adalah 8 hal yang perlu diketahui tentang trending topic di Twitter.
1. Algoritma Tren ditentukan oleh algoritma. Secara otomatis, tren disesuaikan untuk pengguna berdasarkan akun yang mereka ikuti, minat, dan lokasi. Namun, pengguna juga dapat mengubahnya dengan memilih tren berdasarkan lokasi (misalnya, Indonesia) dan mereka dapat menemukan topik populer di kalangan orang-orang dalam lokasi geografis tertentu.
2. Tren tidak ditentukan oleh jumlah Tweet Tren menunjukkan apa yang sedang dibicarakan di Twitter saat itu juga. Tren tidak ditentukan hanya dari jumlah Tweet tentang topik tertentu. Tren mencerminkan apa yang terjadi saat ini dan membantu pengguna menemukan topik diskusi terhangat yang sedang dibicarakan di Twitter.
3. Tren tidak sama dengan Tagar Tagar memang bagian dari tren, namun kata dan frasa juga menjadi faktor yang menentukan. Twitter juga mengelompokkan tagar-tagar yang saling terkait, seperti #MalamJumat dan #Kamistis yang keduanya dapat dinyatakan dengan #MalamJumat.
4. Bagaimana cara melihat Tweet yang menjadi bagian dari sebuah trending topic? Klik atau sentuh salah satu trending topic yang ada pada daftar dan Anda akan melihat hasil pencarian tren tersebut. Anda akan melihat semua Tweet yang berisi frasa, kata atau tagar.
5. Siapapun bisa berpartisipasi dalam trending topic Tweet kata, frasa atau tagar yang sama seperti yang muncul di daftar tren maka Anda sudah menjadi bagian dari percakapan yang terkait dengan trending topic tersebut. Yang harus diingat, Twitter juga menyaring pencarian demi kualitas.
6. Trending topic kadang memiliki keterangan Beberapa tren kadang memiliki keterangan, seperti sejumlah Tweet atau konteks yang dipersonalisasi, seperti siapa saja yang berada di ruang lingkup jaringan Anda yang menge-Tweet tentang topik tersebut.
7. Apakah ada topik yang dibatasi agar tidak masuk ke dalam jajaran trending topic? Twitter ingin agar trending topic yang ada dapat mempromosikan diskusi yang sehat di platform. Ini berarti beberapa jenis konten tidak dapat muncul ke dalam jajaran trending topic, termasuk konten yan berisi referensi gambar/dewasa atau cabul, menyebarkan ujaran kebencian yang berdasarkan pada ras, suku bangsa, asal negara, orientasi seksual, jenis kelamin, identitas jenis kelamin, kelompok agama, usia, disabilitas, atau penyakit.
8. Apakah ada pilihan trending topic berbayar di Twitter? Trending topic bekerja secara organik dan berada dalam parameter Peraturan Twitter. Namun Twitter juga menawarkan dua pilihan untuk trending topic berbayar:
1. Tren Promosi. Ini adalah promosi berdampak tinggi dalam kurun waktu 24 jam yang populer di kalangan brand. Untuk memastikan transparan, semua Tren Promosi ditandai dengan jelas dan Tren Promosi harus mengikuti panduan Tren Promosi.
2. Tren Promosi Spotlight atau Promoted Trend Spotlight. Ini adalah format iklan visual yang muncul di daftar tren teratas. Tren ini dilengkapi video berdurasi 6 detik, GIF atau kumpulan foto statis. (Atria Aji)
-
REPNAS Capai Tingkat Teratas di Big Data Relawan Aktif, Paling Banyak Menjadi Topik di Sosmed Kemenangan Prabowo-Gibran adalah tujuan bersama, dan keaktifan relawan REPNAS menjadi kunci kesuksesan
-
LAKSI Desak Polri Tindaklanjuti Laporan Rifa Handayani terhadap Menteri AH Lembaga Advokasi Kajian Strategis Indonesia (LAKSI) mempertanyakan alasan penyidik Bareskrim Polri tidak menerima laporan yang dilayangkan Rifa Handayani terkait dugaan pengancaman dan intimidasi oleh Menteri AH.
-
Prahara Politik Jilid III Partai Golkar, Solusi Penyelamatan Marwah Partai Sekarang ini Partai Golkar sedang menghadapi prahara politik jilid III dengan isu kasus skandal perselingkuhan Ketua Umum.
-
AH Masih Bungkam, Isu Skandal Asmara Bahayakan Partai, Tagar SelamatkanGolkar Bergema di Twitter Hashtag #SelamatkanGolkar mendadak ramai diperbincangkan dan menjadi trending topic di sosial media Twitter, Selasa (28/12) pagi. Hashtag itu diduga merupakan lanjutan dari tanda pagar (tagar) #AHSelingkuh dan #AHHarusJawab yang sempat juga ramai beberapa hari belakangan.
-
Kader Golkar Desak Munaslub, Pengamat: AH harus Terbuka Jelaskan Rumor Skandal ke Publik Desakan mundur terhadap AH yang dilaporkan ke Mabes Polri oleh seorang perempuan yang mengaku memiliki hubungan khusus terus bergulir. Buntut dari laporan tersebut Paskalis Kossay, kader Partai Golkar Papua, mengaku gundah dan gerah akan isu yang menerpa Ketum AH.