
Jakarta, MERDEKANEWS - Pelukan seorang cewek cantik ke Jokowi menjadi bahan gunjingan warganet. Foto yang beredar itu kini menjadi viral.
Viralnya foto tersebut menurut pihak Istana sebagai bentuk kekaguman. Foto itu ramai dibahas karena unggahan akun Munia Sani.
Dia mempertanyakan pose perempuan berambut panjang yang memeluk sosok Jokowi yang berkemeja putih lengan panjang dengan lengan dilipat. Bagi warganet yang tidak tahu kalau foto itu adalah patung lilin langsung membully.
Tapi bagi yang paham, hanya tertawa. Tampaknya banyak yang tidak tahu foto itu merupakan patung lilin Jokowi di Madame Tussauds Singapura.
"Viral!!! Aduhhh kira2 ini ada di hotel mana y? Ga mungkinkan ini pendukungnya? Masa pendukung mesra begini ckckckck," tulisnya.
Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin menanggapi santai soal foto yang disoal itu. Ngabalin malah mengapresiasi karena patung itu sangat mirip dengan Presiden Joko Widodo.
"Siapa pun tahu itu patung lilin dan saya kira yang harus dikedepankan sebuah karya seni yang cukup tinggi karena patung lilin itu telah memberikan bentuk yang mirip dengan Presiden, kan," kata Ngabalin ketika dihubungi via telepon, Selasa (5/6/2018).
"Sehingga siapa pun pasti senang, Presiden Jokowi itu kan cool orangnya, teduh, adem, jadi pasti mau laki mau perempuan tetap senang," sambungnya.
Ngabalin menyebut wajar jika ada warga yang memeluk patung tersebut. Sebab, Jokowi dia nilai sebagai sosok yang cool.
"Peluk itu kekaguman bagi masyarakat kepada patung lilin mirip Bapak Presiden," tutur Ngabalin.
"Kalau Bang Ali mau bilang itu normal saja, dan Presiden itu kan cool, tenang, adem, jadi siapa saja suka berfoto sehingga tidak ada hal lain dan penilaian lain yang dialamatkan kepada Presiden tetapi bahwa itu adalah karya seni," ujarnya.
Untuk diketahui, patung lilin Jokowi yang dimaksud itu ada di Museum Madame Tussauds Singapura. Jokowi menjadi tokoh keempat Indonesia, setelah Presiden Sukarno, atlet bulu tangkis Rudy Hartono, dan musisi Anggun C Sasmi.
Patung Jokowi sendiri sudah ada sejak 2017. Patung Jokowi ada dua, yaitu di Madame Tussauds Hong Kong dan Madame Tussauds Singapura.
Persamaan patung Jokowi di Madame Tussauds Hong Kong dan Singapura adalah pose Jokowi menggulung lengan baju. Perbedaannya adalah patung Jokowi di Hong Kong berlatar destinasi wisata di Indonesia. Patung Jokowi di Singapura latarnya adalah Istana Merdeka. (Ira Safitri)
-
Ada 5 Orang, Siapa Saja yang Dilaporkan oleh Jokowi Terkait Ijazah Palsu? Mungkin inisialnya kalau boleh disampaikan ada RS, RS, ES, T dan inisial K
-
Jokowi Ungkap Alasan Kenapa Baru Melaporkan Soal Tuduhan Ijazah Palsu "Kan delik aduan kan, memang harus saya sendiri harus datang,"
-
Boby Nasution Menantu Jokowi Datangi KPK, Ada Apa Nih? menantu Jokowi itu menjelaskan, selain dirinya, tujuh kepala daerah kabupaten/kota di Sumatera Utara turut diundang
-
Tutup Pintu Pemakzulan Wapres, Golkar: Gibran Terpilih Secara Konstitusional! Wapres Gibran terpilih secara konstitusional melalui pilpres dan Mahkamah Konstitusi
-
Terungkap, Ini Alasan Presiden Prabowo Tunjuk Jokowi sebagai Utusan RI ke Vatikan Itu sebabnya yang diminta adalah Pak Jokowi untuk menghadiri dan mewakili pemerintah dan rakyat, serta bangsa Indonesia di Vatikan