Jakarta, MERDEKANEWS -- Penyanyi Kesha kembali bikin heboh jagat maya. Kali ini, dia nekat memamerkan foto tanpa busana di akun Instagram pribadinya.
Dalam salah satu foto, Kesha terlihat santai duduk di kursi sambil menikmati salad. "Aku bosan pakai baju," tulis Kesha dalam caption fotonya.
Seperti dikutip dari detikpop, foto lainnya memperlihatkan Kesha duduk di tempat tidur dengan selembar kain putih yang hanya menutupi bagian dadanya.
Kesha yang sekarang berusia 37 tahun, dikenal sebagai salah satu artis yang gak pernah takut mengekspresikan dirinya dengan cara-cara yang unik, kadang juga kontroversial.
Di luar kontroversi, Kesha juga mengungkapkan perasaannya dalam sebuah postingan terpisah, mengenang perjalanan karier musiknya yang berlangsung 15 tahun sejak debutnya yang meledak lewat lagu TiK ToK.
Kesha nostalgia tentang betapa lagu itu merepresentasikan dirinya yang dulu-gadis yang naif, liar, dan penuh keceriaan.
"Lagu ini mengabadikan sisi diriku yang sangat aku cintai, dan sekarang aku sadar bahwa sisi ini harus aku lindungi dengan sekuat tenaga. Dunia telah banyak berubah, begitu juga aku," tulis Kesha.
Namun, bukan Kesha namanya kalau gak ada twist di cerita ini. Di tengah-tengah nostalgia, Kesha juga mengumumkan bakal mengganti lirik pertama dalam lagu TiK ToK yang dulu menyebut nama Sean Diddy Combs.
Kenapa? Karena sang rapper lagi terlibat kasus berat soal tuduhan pelecehan seksual dan perdagangan manusia.
-
Artis Puput Novel Meninggal Dunia karena Penyakit Kanker Puput Novel meninggal akibat penyakit kanker
-
Sudah Putus dengan Ko Apex atau Jalani HTS? Dinar Candy: Susah Dijelaskan Ya ada lah kalau itu mah susah dijelaskan
-
Tak Terima Difitnah Nikah Siri dengan Ria Ricis, Atta Halilintar Laporkan Netizen ke Polisi YouTuber itu melapor ke polisi usai difitnah oleh netizen terkait isu perceraian hingga hoaks nikah siri dengan YouTuber Ria Ricis
-
7 Tahun Tunangan, Hubungan Chris Martin dan Dakota Johson Telah Berakhir? Keduanya diketahui sudah bertunangan selama tujuh tahun