
Rayakan Idul Adha 1445H, Yayasan Muslim Sinar Mas Land Beri Bantuan Hewan Kurban kepada Masyarakat
BSD City, MERDEKANEWS -- Hari Raya Idul Adha yang dikenal sebagai Hari Raya Kurban menjadi momen penting bagi umat Islam di seluruh dunia untuk memperingati ketaatan Nabi Ibrahim AS terhadap perintah Allah SWT.
Salah satu tradisi yang dijalankan adalah penyembelihan hewan kurban dan pembagian dagingnya kepada mereka yang membutuhkan, sekaligus membangun ukhuwah dan toleransi antar sesama umat manusia.
Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) menunjukkan komitmennya untuk berbagi dengan sesama melalui bantuan penyaluran 481 ekor hewan kurban.
Penyerahan hewan kurban dilakukan secara simbolis oleh Bunyamin selaku Bendahara Umum YMSML kepada Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Islamic Center BSD pada Minggu (16/06) lalu di Masjid Islamic Center BSD City, Tangerang Selatan.
Tahun ini, YMSML menyerahkan 29 ekor sapi, 383 ekor kambing dan 69 domba ke sejumlah masjid yang berada di sekitar proyek Sinar Mas Land, antara lain BSD City, Grand City Balikpapan, Wisata Bukit Mas Surabaya, Klaska Residence Surabaya, Grand Wisata Bekasi, Kota Wisata & Legenda Wisata Cibubur, Kota Deltamas Cikarang, Karawang International Industrial City (KIIC), dan ITC Group. Distribusi ratusan ekor hewan kurban tersebut akan dibantu oleh petugas masjid.
Ketua Yayasan Muslim Sinar Mas Land, Bambang Setiawan mengatakan, “Idul Adha adalah saat yang tepat untuk berbagi dan mempererat tali persaudaraan. Kegiatan penyerahan hewan kurban ini merupakan agenda tahunan yang konsisten dilakukan YMSML sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat yang membutuhkan."
"Untuk mengurangi timbulnya sampah plastik, distribusi daging kurban akan dikemas menggunakan besek bambu sehingga lebih ramah lingkungan. Melalui program bantuan hewan kurban ini, kami berharap dapat membawa kebahagiaan kepada banyak orang dan memperkuat nilai-nilai kebersamaan dalam masyarakat," sambungnya.
Komitmen perusahaan terhadap upaya pelestarian lingkungan tersebut dilaksanakan guna mendorong program ‘Kurban Berkah Tanpa Sampah Plastik’ untuk mengurangi jumlah konsumsi plastik sekali pakai.
Adapun jumlah besek yang diberikan yaitu sebanyak 1.000 paket yang akan didistribusikan ke sejumlah wilayah di sekitar proyek pengembangan BSD City. Implementasi program ini selaras dengan program Green Habit: Less Plastic, yakni gerakan menumbuhkan kesadaran dan kebiasaan dalam meminimalisasi penggunaan plastik untuk mencapai pembangunan yang berkelanjutan.
Penyerahan bantuan hewan kurban ini merupakan salah satu bagian dari program corporate social responsibility (CSR) perusahaan di bidang keagamaan. Sejak tahun 2004, Sinar Mas Land telah menyerahkan lebih dari 2.700 ekor hewan kurban yang terdiri dari sapi, kambing hingga domba.
Selain penyerahan bantuan hewan kurban, YMSML juga secara rutin menyelenggarakan berbagai program lainnya seperti Wakaf AlQuran untuk Negeri, Berantas Buta AlQuran hingga renovasi masjid dan musala di sekitar lingkungan kerja perusahaan.
-
PertaLife Insurance Raih Penghargaan Warta Ekonomi CSR Award 2025 untuk Program Eco Enzyme PertaLife Insurance Raih Penghargaan Warta Ekonomi CSR Award 2025 untuk Program Eco Enzyme
-
Galang Rp 6M, Partai Gelora Siapkan Relawan Trauma Healing Bagi Korban Konflik di Gaza Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia siap mendukung kebijakan Pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto yang berencana menampung dan mengobati 1.000 korban luka dan trauma dari konflik di Gaza, Palestina.
-
BRI Menanam “Grow & Green” Transplantasi Terumbu Karang, Jadi Ujung Tombak Pelestarian Ekosistem Laut di NTB BRI Menanam “Grow & Green” Transplantasi Terumbu Karang, Jadi Ujung Tombak Pelestarian Ekosistem Laut di NTB
-
Bebas Masuk Angin Saat Mudik, Bejo Jahe Merah Hadirkan Booth PERTANGINA di 51 Titik Favorit Bejo Jahe Merah kembali hadir untuk memastikan pemudik tetap fit, hangat, dan bebas dari masuk angin sepanjang perjalanan. Dengan mengusung konsep #AntiAnginAnginClub, Bejo Jahe Merah menghadirkan booth PERTANGINA (Pertolongan Anti Angin-Anginan) di 51 titik mudik yang tersebar di jalur darat, udara, dan laut.
-
Bejo Jahe Merah Dukung Mudik Gratis 2025, Sehat di Perjalanan & Peduli Lingkungan Mudik adalah tradisi yang selalu dinantikan, namun dibalik kebahagiaan bertemu keluarga, ada dampak lingkungan yang perlu diperhatikan.