merdekanews.co
Jumat, 10 Mei 2024 - 18:10 WIB

Ribuan Rumah Warga di OKU Terendam Banjir, KAI Divre IV Tanjungkarang Salurkan Bantuan Senilai 52,5 Juta

Jayeng - merdekanews.co
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional IV Tanjungkarang menyalurkan bantuan sosial kepada korban banjir di Baturaja, Ogan Komering Ulu (OKU) pada Jumat (10/5).

Lampung, MERDEKANEWS -- PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional IV Tanjungkarang menyalurkan bantuan sosial kepada korban banjir di Baturaja, Ogan Komering Ulu (OKU) pada Jumat (10/5).

Manager Humas KAI Divre IV Tanjungkarang Azhar Zaki Assjari mengatakan bantuan senilai Rp52.500.000,- diberikan untuk meringankan kebutuhan pokok sehari-hari pasca-bencana banjir.

“Bencana banjir tentunya menyisakan luka mendalam bagi korban bencana alam di Kabupaten OKU. Selain merendam ribuan rumah penduduk, banjir juga merusak sejumlah fasilitas pendidikan, publik, dan tempat ibadah sehingga aktivitas masyarakat nyaris lumpuh total,” ungkap Zaki.

Zaki mengatakan bantuan tersebut diserahkan Tim TJSL KAI yang diwakili Manager Keuangan KAI Divre IV Tanjungkarang Nurhadi beserta jajaran kepada Penjabat (Pj) Bupati OKU Teddy Meilwansyah yang disaksikan Deputi Bidang Logistik dan Peralatan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Lilik Kurniawan, Kepala BPBD OKU Januar Efendi dan Kepala BPBD OKU Timur Mgs Habibullah beserta jajaran Muspida setempat untuk seterusnya disalurkan kepada warga yang terdampak banjir.

“Bantuan sosial yang disalurkan berupa paket sembako seperti beras, mie instan, minyak goreng, gula pasir dan lainnya. Selain itu, kami juga memberikan selimut dan detergen untuk para korban banjir sebagi pendukung kebutuhan primer saat mereka berada di pengungsian,” tambah Zaki.

Zaki juga menerangkan bantuan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan tanggungjawab sosial KAI kepada masyarakat khususnya di wilayah Divisi Regional IV Tanjungkarang yang diamanatkan Kementerian BUMN.

“Bantuan ini merupakan wujud kepedulian kami yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang terdampak banjir dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak,” tutup Zaki. 

(Jayeng)