
Jakarta, MERDEKANEWS -- Sektor manufaktur memiliki peran strategis dalam memperkuat struktur perekonomian nasional. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) tengah gencar mengoptimalkan kinerja industri manufaktur dengan mendorong penerapan transformasi digital.
Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perindustrian, Bobby Gafur Umar mengatakan sektor manufaktur menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi. Disebutkan, sektor manufaktur pada tahun 2023 menyumbang 19 persen dari pertumbuhan ekonomi.
“Tapi sebenarnya ini ekonomi kita makin besar, kontribusi sektor manufaktur menurun. Tadinya 21 persen dari pertumbuhan ekonomi sekarang ke 19 persen. Dengan itu kita harus mempunyai suatu program transformasi bagaimana industri manufaktur ini bisa lebih efektif, efisien dengan produktivitas lebih tinggi,” kata Bobby dalam diskusi bertema Manufacturing Technology Roadshow and Business Discussion Forum 2024 di Semarang, Rabu (24/4/2024).
Ketua Kadin Jateng Harry Nuryanto mengatakan, posisi industri manufaktur cukup mendominasi struktur ekonomi Jawa Tengah. Seperti pada data BPS disebutkan bahwa lapangan usaha industri pengolahan mendominasi struktur ekonomi Jawa Tengah pada tahun 2023 dengan kontribusi sebesar 34,03 persen.
“Kontribusi yang ada di Jateng tentunya didorong industri unggulan Jateng seperti makanan minuman, tembakau, furniture, serta industri pengolahan lain. Ini menunjukkan industri manufaktur harus kita upayakan pertumbuhan dan perkembangannya, sehingga diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap ekonomi Indonesia, khususnya Jawa Tengah,” kata Harry.
Dia menuturkan, untuk implementasi teknologi digital pihaknya saat ini bekerjasama dengan Epicor untuk memberikan solusi kepada industri. “Epicor memiliki solusi software terkait digitalisasi sehingga kami berharap peran aktif Epicor untuk bisa memberikan perbaikan kepada industri Jateng. Implementasi teknologi digital sektor manufaktur ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi produksi sehingga dapat meningkatkan daya saing,” kata Harry.
Dia mengatakan, penerapan teknologi digital untuk efisiensi produksi menjadi kunci agar mampu bertahan di tengah kompetisi bisnis. (Viozzy)
-
Pegawai Pertamina Patra Niaga Jadi Saksi Kasus Dugaan Korupsi Proyek Digitalisasi SPBU Sebagai saksi yang dimintai keterangan dan informasi lebih detail untuk mendukung investigasi
-
Kadin DKI Jakarta Siap Bersinergi dan Mendukung Program BPJPH Kadin DKI Jakarta, organisasi para pengusaha siap mendukung penuh berbagai program dari BPJPH
-
Bakal Ada Investasi Besar-besaran, Prabowo: Siapkan SDM, Begitu Tiba Tinggal Gas! Hal ini dilakukan agar ketika proyek yang ditawarkan tiba semua sudah siap tinggal garap
-
PPN 12 Persen Hanya Sasar Barang Mewah, Kadin: Industri Nasional Tetap Kompetitif pajak pertambahan nilai (PPN) 12 persen hanya untuk barang dan jasa mewah memberikan ruang bagi industri nasional tetap kompetitif
-
Grebek Pasar, Menkomdigi: Tingkatkan Digitalisasi UMKM Grebek Pasar, Menkomdigi: Tingkatkan Digitalisasi UMKM