
Jakarta, MERDEKANEWS -- Korlantas Polri memberlakukan skema rekayasa lalu lintas contraflow selama masa libur Imlek dan Isra Miraj 2024 di ruas Tol Transjawa. Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW jatuh pada Kamis, 8 Februari, sedangkan Hari Raya Imlek 2024 jatuh pada 10 Februari 2024.
Kabag Ops Korlantas Polri, Kombes Pol. Eddy Djunaedi mengatakan, rekayasa lalu lintas ini berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Dirjen Perhubungan Darat, Kakorlantas Polri, dan Dirjen Bina Marga nomor: UM.207/6/15/DJPD/2024.
“Penerapan sistem contraflow selama masa libur panjang memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan Tahun Baru Imlek 2024,” kata Eddy kepada wartawan, Senin (5/2/2024).
Eddy mengungkapkan waktu pelaksanaan rekayasa lalu lintas ini bersifat situasional, bergantung pada volume kendaraan yang melintas.
“Pelaksanaan sistem contra flow bersifat situasional, sesuai dengan diskresi kepolisian,” jelas dia.
Berikut jadwal penerapan contraflow:
Arus Mudik
Rabu, 7 Februari 2024
Pukul 16.00 s/d 24.00 waktu setempat Dari KM 47 (Karawang Barat) s/d KM 87 (Subang)
Jumat, 9 Februari 2024
Pukul 08.00 s/d 24.00 waktu setempat Dari KM 47 (Karawang Barat) s/d KM 87 (Subang)
Arus Balik
Sabtu, 10 Februari 2024
Pukul 08.00 s/d 24.00 waktu setempat Dari KM 87 (Subang) s/d KM 47 (Karawang Barat)
Minggu, 11 Februari 2024
Pukul 08.00 s/d 24.00 waktu setempat Dari KM 87 (Subang) s/d KM 47 (Karawang Barat)
(Viozzy)
-
Pantas Macet, Ternyata Segini Jumlah Kendaraan yang Melintasi Puncak Saat Libur Isra Miraj dan Imlek Jumlah tersebut merupakan hasil akumulasi dari total jenis kendaraan wisatawan yang melintas ke kawasan Puncak Bogor
-
Korlantas Polri Sebut Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang Terjadi karena Kombinasi Beberapa Faktor Kecelakaan ini adalah kombinasi dari berbagai faktor
-
Dimulai Besok di Seluruh Indonesia, Ini 14 Pelanggaran yang Disasar Operasi Patuh 2024 Operasi Patuh ini bertujuan untuk menegakkan ketertiban berlalu lintas demi terwujudnya Indonesia Emas
-
Korlantas Polri Luncurkan Tilang Elektronik Berbasis Pengenalan Wajah Sistem TAR ini bertujuan memberikan efek jera dan meningkatkan kesadaran pentingnya kepatuhan dan ketertiban dalam berlalu lintas
-
Jasa Marga Berlakukan Potongan Tarif Tol 20 persen di Tol Trans Jawa Pemberlakuan potongan tarif tol untuk semua golongan kendaraan berfungsi untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas dan menghindari penumpukan kendaraan pada tanggal tertentu yang diprediksi menjadi arus puncak mudik dan balik