
Batam, MERDEKANEWS -- Roda organisasi HIPMI terus bergerak. Kemarin, organisasi para pengusaha muda ini menggelar Musyawarah daerah (Musda) virtual Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Kepulauan Riau VI di Hotel Marriot, Batam.
Ketua Umum DPP HIPMI Mardani H Maming menghadiri langsung acara ini.
Acara ini cukup ramai. Turut hadir juga Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Wali Kota Batam, anggota DPRD Kepri, Perwakilan Kapolda Kepri, KSB Pengurus DPC HIPMI Kepri, Ketua HIPMI Maluku, Ketua HIPMI Sumatera Utara, dan tamu undangan.
Kepada para kandidat Ketua HIPMI Kepri, Mardani H Maming berpesan, “Bertanding boleh, asalkan selalu berdamping."
Dikatakan Mardani, peran HIPMI kian penting. Saat ini saja, empat kader senior HIPMI menjabat sebagai menteri.
"Mereka adalah Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia," ungkap Mardani.
Ini bermakna, HIPMI terus menjadi organisasi yang menjadi mata air inspirasi bagi bangsa kita. HIPMI terus tampil di garda depan sebagai wadah pengusaha yang memberi banyak kontribusi.
Namun Mardani mengingatkan, bahwa tantangan di masa depan kian kompleks. Semua organisasi dituntut untuk bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak.
HIPMI, tambahnya, akan terus membangun kolaborasi dan jaringan dengan siapa saja. Semuanya demi Indonesia yang lebih baik.
"Kita akan terus bekerja dan berkolaborasi, sesuai dengan motto HIPMI: Pengusaha Pejuang, Pejuang Pengusaha," pungkasnya.
-
HUT HIPMI ke-52, Jokowi Tekankan Persiapan Menuju Indonesia Emas 2045 Persiapan untuk kualitas sumber daya manusia betul-betul memang harus direncanakan, disiapkan secara taktis, sehingga betul-betul kondisi demografi nanti bermanfaat dalam lompatan kita menuju ke sebuah Indonesia Maju
-
Hasil Drawing ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024, Timnas Indonesia Berada di Grup B bersama Vietnam Rencananya gelaran ini akan dimulai dari tanggal 23 November 2024 hingga 21 Desember 2024
-
HIPMI Dukung Penuh Program Mentan. Siap Perkuat Produksi Hingga Hilirisasi Pertanian HIPMI Dukung Penuh Program Mentan. Siap Perkuat Produksi Hingga Hilirisasi Pertanian
-
HIPMI Apresiasi Kinerja Kemenhub dan Polri dalam Penanganan Mudik Lebaran 2023 HIPMI Apresiasi Kinerja Kemenhub dan Polri dalam Penanganan Mudik Lebaran 2023
-
Kuatkan Pondasi Perkenomian Nasional, HIPMI Harus Jadi Pendorong Start Up Naik Kelas dan Melek Merek Lokal Kuatkan Pondasi Perkenomian Nasional, HIPMI Harus Jadi Pendorong Start Up Naik Kelas dan Melek Merek Lokal