Jakarta, MERDEKANEWS - Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia mendukung Menko Kemaritiman, Luhut Panjaitan tentang penghentian penenggelaman kapal asing pelaku pencurian ikan (illegal fishing).
Wakil Ketua Umum Kadin di Bidang Kelautan dan Perikanan, Yugi Prayanto, mengatakan, kapal-kapal eks asing bisa dioptimalkan untuk membantu nelayan, ketimbang ditenggelamkan.
Kata dia, kebijakan penenggelaman kapal yang dilakukan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti memang tidak sepenuhnya salah. Dengan harapan, langkah tegas tersebut bisa melahirkan efek jera terhadap penangkapan ikan secara ilegal. Namun, tidak perlu diperpanjang.
Yugi bilang, Kadin berharap agar pemerintah dapat memberikan kemudahan dalam proses penangkapan dan produksi komoditas perikanan. Kondisi saat ini, sektor industri perikanan kurang begitu kondusif. “Masih banyak nelayan yang mengeluhkan tentang kebijakan pemerintah. Ini tentu menghambat proses produksi,” ungkap Yugi di Jakarta, Rabu (10/1/2018).
Sebaiknya, lanjut dia, pemerintah dapat memetakan kebijakan yang proporsional dengan memperhatikan aspek ekologis dan ekonomis untuk keberlanjutan sektor kelautan dan perikanan nasional.
Senada dengan Luhut, Yugi juga mengatakan bila nilai ekspor di sektor perikanan turun. Padahal sejak 2014, ekspornya mencapai 1,3 juta ton. Pada 2015, ekspor ikan mencapai 1,1 juta ton.
Sementara, ekspor produk perikanan 2016 hanya 1,07 ton, sedangkan tahun 2017 diperkirakan capaiannya relatif sama dengan tahun sebelumnya. “Ekspor produk perikanan Indonesia belum banyak mengalami perubahan, jumlahnya juga ternyata semakin turun dan ini merupakan dampak dari turunnya produksi," ungkap Yugi.
#SusiPudjiastuti#TenggelamkanKapal#LuhutPandjaitan#KadinIndonesia# (Setyaki Purnomo)
-
Kadin Optimis Indonesia Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 persen Kadin Optimis Indonesia Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 persen
-
Menperin Gandeng Kadin dalam Revisi UU Perindustrian dan Perumusan Road Map Indonesia Emas 2045 Menperin Gandeng Kadin dalam Revisi UU Perindustrian dan Perumusan Road Map Indonesia Emas 2045
-
Dewan Pengurus Kadin Indonesia Mulai Ambil Langkah Tegas Atas Penyelenggaraan Munaslub Ilegal Dewan Pengurus Kadin Indonesia Mulai Ambil Langkah Tegas Atas Penyelenggaraan Munaslub Ilegal
-
Menperin Ajak Kadin Kerja Sama Bangun Industri Lima Tahun ke Depan Menperin Ajak Kadin Indonesia Kerja Sama Bangun Industri Lima Tahun ke Depan
-
Kadin Indonesia Segera Sanksi Peserta Munaslub Ilegal Kadin Indonesia Segera Sanksi Peserta Munaslub Ilegal