
Kuching, MerdekaNews,-Perdana Menteri Malaysia (PM) Najib Razak menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pemerintah Indonesia. Sudah dua tahun terakhir, Malaysia tidak terkena kabut asap kiriman dari Indonesia.
Ucapan terima kasih tersebut disampaikan langsung oleh Najib kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai melakukan pertemuan baik terbatas maupun bilateral di Hotel Hilton, Kuching, Malaysia, seperti dikutip dari keterangan pers bersama Presiden Jokowi, kemarin.
Najib mengatakan, sudah dua tahun ini udara Malaysia terbebas dari jerebu (kabut asap dalam bahasa Malaysia) kiriman dari Indonesia.
"Saya mau ucapkan terima kasih kepada Republik Indonesia. Sudah dua tahun Malaysia tidak alami masalah jerebu. Sekali lagi terima kasih atas perhatian serius Indonesia,"kata Najib yang disambut tepuk tangan pejabat Malaysia yang hadir.
Najib mengatakan, dalam dua tahun terakhir ini rakyat Malaysia bisa menikmati udara bersih. Sebelumnya, sering kali udara Malaysia tercemar oleh kiriman kabut asap kebakaran hutan di Indonesia.
"Ini memberikan kelegaan terhadap rakyat Malaysia, termasuk Sarawak. Cuacanya sudah lega, enak lah," kata Najib yang disambut senyum oleh Jokowi.
Sementara Presiden Jokowi yang hadir di sisinya pun tersenyum mendengar kabar baik tersebut. Jokowi hadir di Kuching, Malaysia untuk menghadiri Annual Consultation atau konsultasi tahunan ke-12 RI-Malaysia.
(Redaksi)
-
Polres Brebes Tahan Mantan Direktur PT MAAI Tersangka Penggelapan Jabatan Tersangka kasus dugaan penggelapan dalam jabatan telah ditahan Polres Brebes, ini sebagai bukti bahwa Polri dalam hal ini Polres Brebes tidak tebang pilih terhadap penyidikan perkara yang notabene sarat akan intervensi hingga sampai dengan 1 tahun lebih tertunda proses hukumnya, " kata kuasa hukum korban, Drs Dwi Setiyadi SH.M.Hum, Kamis (28/9/2023).
-
Percepat Hilirisasi Batubara, Pemerintah Siapkan Insentif Tambahan Sesuai skenario Peta jalan menuju Net Zero Emission (NZE), produksi batubara akan mengalami penurunan pada tahun 2030
-
Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik, Pemerintah Permudah Pengusaha SPKLU Peroleh Izin Lingkungan Jika sebelumnya perizinan SPKLU termasuk risiko Menengah Tinggi, kini pengurusan izin SPKLU masuk ke dalam kegiatan tingkat risiko Menengah Rendah
-
Indonesia-Korea Mantapkan Kerja Sama Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik Indonesia-Korea Mantapkan Kerja Sama Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik
-
Kemendagri Dorong Kerja Sama Antardaerah untuk Pengendalian Inflasi Direktur Sinkronisasi Urusan Pemerintahan Daerah III Kemendagri Erliani Budi Lestari membuka rapat koordinasi pusat dan daerah dalam rangka peningkatan kapasitas Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) provinsi dan kabupaten/kota,