merdekanews.co
Minggu, 16 Februari 2025 - 10:10 WIB

Penjelasan Soal Video Viral Pengajian Iqdam Gunakan Musik DJ dan Sound Horeg

Cw 1 - merdekanews.co
Viral pengajian Muhammad Iqdam Kholid gunakan sound horeg dan musik DJ. (Foto: istimewa)

Jakarta, MERDEKANEWS -- Pengurus Pondok Pesantren (Ponpes) Sabilu Taubah mengklarifikasi soal video viral pengajian yang dipimpin oleh Muhammad Iqdam Kholid karena pembukaannya diiringi musik DJ layaknya konser.

Salah satu pengurus Ponpes Sabilu Taubah, Ilham Burhanuddin mengonfirmasi video viral tersebut. Ia menyebut video itu memang diambil saat acara pengajian bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan dua minggu lalu.

Ilham menjelaskan musik tersebut memang disiapkan oleh tim Sabilu Taubah. Menurutnya, musik itu hanya digunakan sebagai hiburan dan untuk menarik perhatian masyarakat, terutama sebagai pengiring saat tim hadrah menuju panggung.

"Pemilihan lagu memang dari kita pakai itu. Biar meriah, orang senang dan tertarik ikut pengajian. Jadi pakai sound horeg, juga lighting bagus, agar masyarakat ikut pengajian daripada di jalan. Tidak ada salahnya kan pakai itu (musik)," kata, seperti dikutip dari detikcom.

Menurut Ilham, dalam sesi awal acara, pembawa acara juga memperkenalkan sejarah terbentuknya tim Sabilu Taubah. Mereka bertujuan merangkul masyarakat dari berbagai latar belakang untuk mengaji bersama.

"Tidak ada masalah saat di acara itu di sana (Pacitan), karena dari awal sudah disampaikan MC bagaimana Sabilu Taubah itu terbentuk. Itu memang konsep dari Sabilu Taubah. Yang jelas, tujuannya untuk merangkul seluruh masyarakat untuk mengaji, apapun background-nya," katanya.

Acara yang digelar oleh Pemkab Pacitan, Jawa Timur, ini viral di media sosial. Dalam video yang beredar, terlihat masyarakat hadir dalam acara tersebut.

Saat pembawa acara menjelaskan susunan acara, panitia justru memutar musik DJ saat menyambut tim hadrah. Video tersebut akhirnya memantik ribuan komentar pro dan kontra dari warganet.

(Cw 1)