merdekanews.co
Rabu, 11 Agustus 2021 - 11:14 WIB

Tangani Covid-19, Menteri LHK Bikin Gerakan Satu Jaga Satu

MUH - merdekanews.co

MERDEKANEWS -Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), meluncurkan Gerakan Satu Jaga Satu (SJS) sebagai upaya mendukung pengendalian pandemi virus Covid-19 di lingkup Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). 

Program dengan konsep memberikan pendampingan dari rekan kerja terdekat kepada karyawan KLHK yang terpapar Covid-19, diharapkan akan mempercepat kesembuhan.

“Program SJS akan memastikan karyawan yang terkena Covid-19 tidak merasa sendirian. Satu orang yang terpapar, akan didampingi satu orang terdekat guna memonitor, melaporkan, dan memotivasi penderita Covid-19 agar segera pulih,” ujar Menteri LHK Siti Nurbaya saat peluncuran Program Satu Jaga Satu (SJS) di lingkungan gedung KLHK, pada Selasa, (10/8)

Menteri dari Partai NasDem ini menjelaskan, program SJS ini dirancang supaya terbangun persatuan di internal kementerian melalui dorongan kepedulian sesama karyawan 

Menteri LHK mengaku, setiap hari menerima laporan dari Sekretaris Jenderal, selaku Penanggung Jawab Satgas Tim Information Center (TIC) Covid-19 KLHK, tentang jumlah pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19, yang bergejala, dan yang dirawat di rumah sakit. 

Dengan keberadaan pendamping terhadap pegawai terkonfirmasi positif Covid-19 yang isolasi mandiri ini, terbukti dapat mempercepat pemulihan.

"Pendamping juga menyediakan suplemen bagi pegawai yang terpapar guna meningkatkan imun tubuh, termasuk penyediaan oksigen. Ini salah satu kerja yang sangat efektif untuk penanganan Covid-19," katanya.

Menteri Siti menyatakan, bahwa kegiatan ini sangat penting dalam upaya penanganan Covid-19. Konsep Satu Jaga Satu merupakan konsep dari, oleh, dan untuk warga KLHK sendiri. 

KLHK hanya sebagai pemicu saja. KLHK hanya mencuatkan orang-orang yang berpotensi yang bisa mengeluarkan energi positif.

"Pemicu energi positif ini adalah kita bersama. Membuatnya bergerak dan terorganisir dengan baik. Membuatnya bermanfaat bagi seluruh bagian dari keluarga besar KLHK," tandasnya.

Pada kesempatan ini, Siti juga berkomunikasi secara virtual dengan beberapa pegawai KLHK yang sedang berjuang sembuh dari Covid-19, untuk menguatkan semangat dan meyakinkan mereka jika mereka selalu terpantau dan tidak sendirian disaat sakit Covid-19. 
  (MUH)






  • UPT KLHK Lingkup Sulsel Gelar Upacara HUT ke-52 KORPRI UPT KLHK Lingkup Sulsel Gelar Upacara HUT ke-52 KORPRI Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Lingkup Sulawesi Selatan menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-52 KORPRI, Rabu 29 November 2023 di Lapangan Balai Pelatihan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Makassar,