Aceh, MERDEKANEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan empat ruas Jalan Tol Sigli-Banda Aceh, Provinsi Aceh, Senin, (9/9/24).
"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, Jalan Tol Sigli- Banda Aceh seksi 2, seksi 3 seksi 5, dan seksi 6 pada hari ini saya nyatakan diresmikan," ujar Presiden Jokowi yang disaksikan melalui tayangan langsung YouTube Sekretariat Presiden.
Jokowi menekankan bahwa infrastruktur sangat penting untuk meningkatkan konektivitas. Untuk itu, Jokowi menyatakan akan terus mempercepat pembangunan jalan tol, termasuk pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera sepanjang 2.998 km dari Provinsi Lampung sampai ke Provinsi Aceh.
"Kita berharap dengan Jalan Tol Trans Sumatera akan mendorong pertumbuhan ekonomi dan mendorong pemerataan ekonomi di Pulau Sumatera dan meningkatkan efisien waktu tempuh serta meningkatkan multiplier effect bagi masyarakat," katanya.
Jokowi mengungkapkan empat dari enam ruas Jalan Tol Sigli-Banda Aceh telah dibangun sejak 2019 dan menelan biaya sekitar Rp13,5 triliun.
"Saya yakin infrastruktur yang penting ini juga menumbuhkan titik ekonomi baru, menumbuhkan usaha baru, memotivasi UMKM melakukan perluasan usaha dan membangkitkan perekonomian di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam," ujarnya.
Adapun, empat ruas jalan tol yang diresmikan tersebut sepanjang 35 kilometer (km) terdiri atas Seksi 2 Seulimeum-Jantho (6 km), Seksi 3 Jantho-Indrapuri (16 km), Seksi 5 Blang Bintang-Kuto Baru (8 km), dan Seksi 6 Kuto Baru-Baitussalam (5 km). (Viozzy)
-
Jelang Purnatugas, Jokowi Pamitan dengan Keluarga Besar Istana Jelang Purnatugas, Jokowi Pamitan dengan Keluarga Besar Istana
-
Satu Dekade Kepemimpinan Jokowi, Polri Bentuk Ditressiber di 8 Polda Satu Dekade Kepemimpinan Jokowi, Polri Bentuk Ditressiber di 8 Polda
-
Perkuat Sektor Pendidikan dan Kesehatan, Jokowi Tetapkan Dua Kawasan Ekonomi Khusus Perkuat Sektor Pendidikan dan Kesehatan, Jokowi Tetapkan Dua Kawasan Ekonomi Khusus
-
Jokowi Perintahkan ASN Pindah ke IKN Januari 2025 Jokowi Perintahkan ASN Pindah ke IKN Januari 2025
-
Jokowi Beri PR Pemda NTT, Jadikan Alor Seperti Bali dan Labuan Bajo Beri PR Pemda NTT, Jokowi: Jadikan Alor Seperti Bali dan Labuan Bajo