
Telkom dan Transjakarta Kolaborasi Kembangkan Sistem Teknologi Informasi
Jakarta, MERDEKANEWS -- Sebagai upaya meningkatkan kolaborasi antara BUMN dan BUMD, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkolaborasi dengan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) untuk meningkatkan layanan dengan teknologi informasi.
Kolaborasi ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan oleh PLT Direktur Enterprise and Business Service Telkom FM Venusiana R. dan Direktur Utama Transjakarta M. Kuncoro Wibowo yang berlangsung di Jakarta, Kamis (26/1).
Pada kesempatannya, Direktur Utama Transjakarta M. Kuncoro Wibowo menyampaikan bahwa, “Penandatanganan ini merupakan salah satu langkah awal bagi transformasi di Transjakarta khususnya di bidang teknologi informasi, mulai dari merancang aplikasi yang memudahkan pelanggan, mempersiapkan infrastruktur, hingga tim yang akan menjalankan,” ujarnya.
Menyambut baik kolaborasi ini, PLT Direktur Enterprise and Business Service Telkom FM Venusiana R. menyampaikan, “Telkom berkomitmen untuk berkolaborasi dengan Transjakarta mengembangkan tata kelola dan manajemen pelayanan serta pengembangan sumber daya manusia di bidang teknologi informasi. Sehingga kedepannya, proses operasional di Transjakarta dapat lebih efektif dan efisien,“ ungkap Venusiana.
Melalui kerjasama ini, diharapkan lebih mengoptimalkan perkembangan teknologi informasi di Transjakarta agar dapat membantu pencapaian target transformasi perusahaan yakni, berkurangnya angka kecelakaan serta meningkatkan pendapatan di luar tiket (Non Fare Box).
-
AdMedika Dukung Penuh Program Kelestarian Lingkungan Hidup, Salurkan 300 Tempat Sampah di Desa Adat Kedonganan Bali AdMedika Dukung Penuh Program Kelestarian Lingkungan Hidup, Salurkan 300 Tempat Sampah di Desa Adat Kedonganan Bali
-
Terus Perluas dan Perkuat Layanan, TelkoMedika Anak Perusahaan Telkom Resmikan Klinik dan Apotek di Wilayah Yogyakarta Terus Perluas dan Perkuat Layanan, TelkoMedika Anak Perusahaan Telkom Resmikan Klinik dan Apotek di Wilayah Yogyakarta
-
Terus Dukung Karya Anak Bangsa, Langit Musik Hadirkan Tampilan “Pop Lokal” Terus Dukung Karya Anak Bangsa, Langit Musik Hadirkan Tampilan “Pop Lokal”
-
BUMN Goes to Campus di Telkom University, Buka Peluang Mahasiswa Untuk Berkontribusi di BUMN BUMN Goes to Campus di Telkom University, Buka Peluang Mahasiswa Untuk Berkontribusi di BUMN
-
Telkom Data Ekosistem Kolaborasi NAVER Cloud dan Cisco Percepat Transformasi Digital Sektor Bisnis di Indonesia Telkom Data Ekosistem Kolaborasi NAVER Cloud dan Cisco Percepat Transformasi Digital Sektor Bisnis di Indonesia