merdekanews.co
Sabtu, 27 Maret 2021 - 12:51 WIB

KKP Dukung Pengembangan Industri Perikanan Belitung

Anue - merdekanews.co
Menteri Trenggono ketika membuka acara sport fishing tournament mancing de Belitong 2021 di Desa Seliu, Belitung (26/3).

Belitung, MERDEKANEWS -- Kementerian Kelautan dan Perikanan terus menggali potensi kelautan dan perikanan di daerah Belitung dan mendukung penuh dalam pengembangannya.

“Dari pertama dengan Bapak Bupati saya melihat itu yang namanya laut belitung ini namanya laut tenang yaitu anugerah dari Tuhan yang menurut pandangan saya ini bisa dijadikan menjadi satu pusat ekonomi baru di sektor kelautan” terang Menteri Trenggono ketika membuka acara sport fishing tournament mancing de Belitong 2021 di Desa Seliu, Belitung (26/3).

Bukan hanya soal pariwisata, di Kabupaten Belitung produktivitas kelautan dan perikanan juga bisa ditingkatkan, diantaranya bisa menjadi pusat budidaya. Potensi budidaya di Kabupaten Belitung didukung oleh infrastruktur yang alami sehingga cocok untuk budidaya kerapu, kakap putih dan rumput laut.

Rencana pengembangan industri perikanan di Belitung akan dimulai di 2021, seperti pengembangan budidaya lobster, kerapu, kakap putih dan rumput laut.

Hal ini disambut dengan gembira oleh Bupati Belitung Sahani Saleh. Beliau menjelaskan bahwa saat ini sedang menggarap infrastruktur terutama pelabuhan perikanan untuk mendukung rencana pengembangan wilayah perikanan Belitung. Nantinya wilayah ini akan dijadikan semacam pusat untuk pengembangan kelautan dan perikanan Belitung, bukan hanya wilayah tangkap tapi juga dengan budidaya.

Kelautan dan perikanan memberikan kontribusi peningkatan perekonomian Kabupaten Belitung selain dari pariwisata. Nelayan juga memberikan dampak dalam segi pengembangan perekonomian di daerah ini.

Sehingga Belitung akan lebih maju dibidang pariwisata dan perikanan. Dalam bidang pariwisata, Belitung dikembangkan menjadi Belitung Marine ecotourism dan geopark. Banyak stakeholder yang sedang membangun di berbagai sektor untuk pengembangan pariwisata. Kedepannya diharapkan stakeholder di sektor perikanan juga ikut membangun dalam pengembangan industri perikanan.

Dalam kesempatan ini Bupati Saleh juga mengucapkan terima kasih atas kesediaan Menteri Trenggono membuka kegiatan Mancing Belitong. Kegiatan ini sudah memasuki tahun ke empat dengan jumlah peserta yang terus bertambah setiap tahunnya. Mancing Belitong 2021 merupakan kegiatan untuk mempromosikan wisata bahari Belitung dengan dukungan dan sinergitas untuk kebangkitan usaha sektor perikanan dan pariwisata.

(Anue)