merdekanews.co
Rabu, 25 November 2020 - 11:11 WIB

KPK OTT Menteri KKP Edhy Prabowo Beserta Rombongan

SY - merdekanews.co
Menteri KKP Edhy Prabowo

Jakarta, MERDEKANEWS - Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus dugaan korupsi ekspor benih lobster. 

 

Dikutip dari akun Instagramnya, @edhy.prabowo, Rabu, 25 November 2020, Edhy mengunggah sejumlah foto kegiatan di AS. 

 

Salah satu rangkaiannya yaitu saat Edhy menyaksikan penandatanganan kerjasama antara Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dengan Oceanic Institute of Hawaii Pacific University.

 

Edhy Prabowo ditangkap KPK Rabu dini hari, (25/11/2020) oleh tim yang di pimpin langsung oleh Novel Baswedan. Edhy diamankan karena diduga terkait kasus ekspor benih lobster.

 

Elite Gerindra itu bersama sejumlah orang yang diduga termasuk istrinya, Iis Roshita yang juga anggota DPR kini dalam pemeriksaan intensif oleh penyidik KPK. (SY )